Bakal calon bupati Sukabumi, Dedi Ruslan disambut antusias warga Kampung Bojong Larang, Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parung Kuda, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat. Jalal/Jurnalbatavia.com.
JURNAL BATAVIA-Bakal calon bupati Sukabumi, Dedi Ruslan bersama rombongan berkunjung ke kampung Bojong Larang, Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parung Kuda, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan sejumlah program unggulannya kepada masyarakat setempat yang menyambutnya secara antusias. Melalui program ‘Masyarakat Sejahtera dan Ekonomi Berdikari’, Dedi berkomitmen untuk fokus mengangkat perekonomian masyarakat menjadi makmur dan sejahtera.
“Program yang kami berikan kepada masyarakat Sukabumi masih banyak lagi dan itu merupakan program inti untuk mensejahterakan masyarakat menengah ke bawah Kabupaten Sukabumi,” ujar Dedi Ruslan di Posko Bapak Harianto, Desa Bojongkokosan Kabupaten Sukabumi, Rabu (25/12/2019).
Di samping itu, Dedi juga menawarkan program yang tidak kalah penting lainnya yakni pembangunan rumah sejahtera dengan Dp 0%, pelayanan ambulan setiap desa, pendidikan tuntas terjangkau dan berkualitas.
“Dan satu lagi yang selama ini menjadi perdebatan yang tidak pernah ada selesainya terkait kesejahteraan para guru, kami akan memberikan kesejahteraan guru yang dinamai guru sejahtera (GUS),” papar Dedi.
“Karena wilayah masyarakat Sukabumi mayoritas petani kami juga tidak akan meninggalkan program untuk pertanian serta menawarkan program dibidang pertanian yakni program mageti, bantuan saprodi pertanian,” tambahnya.
Tak tanggung-tanggung, sebagai putra daerah, Dedi juga berkomitmen untuk mengalihkan gajinya untuk kesejahteraan masyarakat apabila kelak terpilih menjadi bupati Sukabumi.
“Gaji tersebut saya akan gunakan untuk Pondok Pesantren, Panti Asuhan dan Masyarakat Sukabumi yang membutuhkan juga buat modal bahan baku dan pemasaran UMKM serta menciptakan wira usaha muda. Satu lagi yang terpenting dalam program kami untuk menciptakan desa bersih yakni kami juga menawarkan program PHPD pendampingan hukum untuk Pemerintah Desa,” tuturnya.
Untuk merealisasikan programnya itu, Dedi pun berharap dukungan dari masyarakat Kabupaten Sukabumi.
“Bila kami diberi amanah untuk memimpin Sukabumi kedepan maka akan selalu berusaha dan konsisten dengan program yang sudah disampaikan kepada masyarakat Sukabumi,” pungkas pengusaha muda yang juga putra asli Sukabumi yang akrab disapa Kang Dedi.(JAL)